Rekomendasi Tempat Glamping di Jawa Timur yang Wajib Dicoba!

Hai bestie! Sudah pernah dengar tentang ‘glamping?‘ Yap! Glamping atau Glamorous Camping adalah salah satu ide staycation menarik dan anti-mainstream, yang bisa kamu coba untuk libur akhir tahun ini.

Kamu bisa ajak keluargamu untuk rehat sejenak dari realita, untuk menikmati alam tanpa perlu ribet lagi. Glamping menawarkan konsep staycation yang berinteraksi langsung dengan alam, namun dengan fasilitas super lengkap layaknya hotel ternama.

Nah, kalau kamu tertarik dan mau coba sensasi ini, Jawa Timur bisa jadi daerah pilihanmu! Banyak keindahan alam yang ditawarkan yang harus kamu rasakan sekali seumur hidup.

Berikut 7 Rekomendasi Tempat Glamping di Jawa Timur :

1. Oak Tree Glamping Resort

Oak Tree Glamping Resort

Lokasi: Jl. Raya Tawangargo No. 1, Sisir, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur
Harga: Mulai dari IDR 577.190/malam

Oak Tree Glamping Resort adalah rekomendasi tempat glamping pertama yang wajib kamu coba. Kalau kamu mau liburan yang dekat dengan alam, kamu bisa coba ke tempat satu ini. Lokasinya yang strategis membuat tempat ini menjadi pilihan yang tepat.

Fasilitas yang tersedia juga tak kalah dari hotel bintang lima. Terdapat kolam renang lengkap dengan perosotan air, area api unggun, area bermain anak, perlengkapan BBQ, restoran, ruang tamu, WiFi, serta resepsionis yang siap membantumu 24 jam. Jadi, kamu tidak perlu khawatir soal apapun lagi, deh.

Kenapa Harus Coba?

Lokasinya yang strategis dan dekat dengan tempat wisata lainnya seperti Jatim Park 2, Eco Green Park, Coban Lanang, dan masih banyak lagi wisata lainnya.

2. Lembah Indah Glamping Resort

Lembah Indah Glamping Resort

Lokasi: Lembah Indah Malang, Gendogo, Balesari, Malang, Jawa Timur
Harga: Mulai dari IDR 1.045.000/malam

Nah, untuk yang satu ini, cocok banget untuk kamu yang sedang ingin membawa anak-anak pergi berlibur. Fasilitas yang bisa kamu dapatkan disini juga akan memuaskan, seperti area outbound,kawasan ramah anak, dapur, perlengkapan BBQ, streaming service (Netflix, HBO, Disney+), gazebo, tempat meeting, dan masih banyak yang lainnya.

Baca Juga  10 Destinasi Wisata di Jogja yang Wajib Masuk List Liburanmu!
Kenapa Harus Coba?

Banyak wisata edukasi untuk si kecil seperti kebun hidroponik dan strawberry. Disini kamu bisa panen buah strawberry untuk dibawa pulang dengan harga hanya IDR 10.000/100 gr.

3. Glamping Taman K

Glamping Taman K

Lokasi: Jl. Lumangsih, Durensewu, Kec. Pandaan, Pasuruan, Jawa Timur
Harga: Mulai dari IDR 925.619/malam

Ingin menikmati liburan dengan pemandangan hewan liar dan penginapan ala Korea? Taman Safari Prigen menawarkan pengalaman glamping yang tak seperti biasanya, lho. Kamu bisa berkemah sambil menikmati pemandangan satwa liar di sekitar lokasi, ditambah eksterior bangunan yang super unik.

Fasilitas disini juga cukup lengkap, seperti outbound area, kawasan ramah anak, streaming service (Netflix, HBO, Disney+), WiFi, sampai smart tv yang bisa kamu nikmati sepuasnya.

Kenapa Harus Coba?

Menginap sambil melihat berbagai satwa eksotis dijamin adalah pengalaman yang baru, sangat langka, dan seru.

4. Royal Caravan Hotel Trawas

Royal Caravan Hotel Trawas

Lokasi: Jl. Raya Trawas – Ds. Sukosari, Jawa Timur
Harga: Mulai dari IDR 283.508 /malam

Ingin liburan tanpa buat kantongmu menjerit? Tempat yang satu ini bisa jadi solusinya. Namun walaupun hemat, Royal Caravan Trawas Hotel tetap menyediakan fasilitas yang memuaskan, lho. Seperti kolam renang, kebun, kawasan ramah anak, restoran, ruang pertemuan, perlengkapan BBQ, sampai resepsionis yang siap sedia 24 jam. Tak kalah dengan yang lain, kan?

Kenapa Harus Coba?

Dekat dengan berbagai pilihan tempat wisata yang siap melengkapi liburanmu seperti air terjun Dlundung dan Tretes Treetop Adventure Park

5. Jawa Jiwa G-Land

Jawa Jiwa G-Land

Lokasi: Purworejo, Kalipait, Tegaldlimo, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur
Harga: Mulai dari IDR 678.202 /malam

Sudah bosan bermalam dengan pemandangan kawasan hutan? Atau kamu pecinta pantai garis keras? Jawa Jiwa G-Land hadir untuk memberikan pilihan yang berbeda. Terletak di kawasan Pantai Plengkung di dalam Taman Nasional Alas Purwo.

Baca Juga  Healing Ala Hidden Gem: 5 Tempat Aesthetic yang Belum Banyak Orang Tahu

Soal fasilitas, kamu tak perlu merasa khawatir, tempat ini memiliki area anak-anak, perlengkapan BBQ, ruang tamu, TV, WiFi, sampai lahan parkir gratis.

Kenapa Harus Coba?

Terletak di kawasan pantai berpasir putih yang indah dan satwa liar yang melimpah. Sehingga akan terasa sangat dekat dengan alam.

6. Villa Glamping Lembah Kelud

Villa Glamping Lembah Kelud

Lokasi: Desa Sugihwaras, Kecamatan Ngancar, Kabupaten Kediri, Jawa Timur
Harga: Mulai dari IDR 551.938 /malam

Beralih ke pemandangan yang lain, Villa Glamping ini terletak sangat dekat dengan Gunung Kelud. Kamu juga dapat menikmati asrinya suasana disini, karena tempat ini mengusung konsep natural dan menyatu dengan alam. Sampai exterior nya saja bernuansa kayu.

Soal hiburan? Jangan khawatir! Terdapat outbound area, area api unggun, balkon yang menghadap langsung pada alam bebas, sampai perlengkapan BBQ.

Kenapa Harus Coba?

Terletak di dataran tinggi Lereng Gunung Kelud, sangat pas untuk kamu yang tertarik dengan pemandangan gunung. Bahkan, kamu bisa mencapai puncak Gunung Kelud dari sini hanya dalam waktu 30 menit.

7. Lintang Luku Tent Resort

Lintang Luku Tent Resort

Lokasi: Dusun Glondok RT01/RW01, Licin, Banyuwangi, Jawa Timur
Harga: Mulai dari IDR 1.284.153/malam

Buat kamu yang merasa jenuh dan ingin rehat sejenak dari realita, tempat ini dijamin sangat pas buat kamu. Diharuskan menikmati alam bebas, tempat ini sengaja dibuat bebas TV. Namun tenda-tenda mewah berlatarkan ketenangan alam pasti akan mengalihkan fokusmu.

Dengan fasilitas setara hotel bintang lima seperti area api unggun, spa, WiFi gratis, area bermain anak-anak, sampai perlengkapan BBQ yang wajib kamu coba.

Kenapa Harus Coba?

Terdapat banyak aktivitas alam yang ditawarkan seperti pertunjukan tarian kunang-kunang, bersepeda, makan malam dengan hangatnya api unggun, hingga spa yang siap memanjakan tubuhmu.

Baca Juga  Wellness Tourism : Destinasi Liburan yang Menyembuhkan Fisik dan Mental

Kegiatan glamping di Jawa Timur dijamin bukan hanya sekadar berkemah, tapi ada banyak pengalaman istimewa yang menggabungkan kenyamanan serta keindahan alam. Dari gunung hingga pantai, ada banyak pilihan tempat glamping yang bisa membuat liburanmu semakin berkesan.

Maka dari itu, penting untuk mempertimbangkan 7 rekomendasi tempat glamping di atas. Jangan pernah ragu untuk mencoba dan rasakan liburan ala alam dengan sentuhan kemewahan yang tak terlupakan!


Temukan berbagai acara, kegiatan, dan event di kota Anda! Kunjungi agendakota.id sekarang untuk menemukan berbagai acara juga menarik yang akan datang, mulai dari konser, festival, hingga event komunitas yang sayang untuk dilewatkan.

Bagi para event organizer, agendakota.id juga memberikan platform lengkap untuk memanajemen event, tiket, dan reservasi dengan mudah. Daftarkan event Anda sekarang juga dan rasakan kemudahan dalam mengelola sistem ticketing dan reservasi!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *