direct booking hotel direct booking hotel

Direct Booking Hotel: Pengertian hingga Cara Pengoptimalannya

direct booking

Di era digital ini, industri perhotelan memiliki tantangan persaingan yang semakin ketat dan dalam mengelola hotel lebih banyak hal yang perlu diperhatikan. Contohnya, dengan adanya platform pemesanan pihak ketiga atau Online Travel Agent (OTA) yang memudahkan pelanggan, ternyata juga menjadi tantangan bagi hotel dalam menjaga margin keuntungan.

Dilansir dari skift.com, pemilik hotel sering mengeluhkan komisi tinggi yang harus dibayarkan kepada platform OTA, sehingga mereka mulai meningkatkan investasi untuk mendorong lebih banyak pemesanan langsung.

Untuk mendukung strategi ini, teknologi di sektor perhotelan terus berkembang, dengan hadirnya website builder, booking engine, dan alat-alat direct booking. Berdasarkan laporan terbaru dari Skift Research, berikut adalah statistik penggunaannya secara global:

Direct booking hotel booming

Dari data di tersebut didapatkan bahwa 64% hotel menggunakan booking engine untuk mempermudah pemesanan langsung. Kemudian 45% hotel menggunakan website builder dan alat pemesanan langsung untuk meningkatkan visibilitas dan pengalaman pelanggan. Sehingga kehadiran website atau tools pemesanan hotel secara langsung saat ini sudah banyak digunakan.

Teknologi ini memberikan peluang besar bagi hotel Anda untuk mengurangi ketergantungan pada OTA, mengurangi biaya komisi, dan meningkatkan loyalitas pelanggan.

Direct booking juga masih menjadi topik hangat di industri perhotelan. Dikutip dari hoteltechreport.com, CEO dari Hotel Hilton menyatakan bahwa 75% pemesanan berasal dari saluran langsung. Hal ini menunjukkan bahwa direct booking adalah kunci penting dalam strategi pendapatan hotel.

Untuk mengetahui direct booking lebih lanjut, artikel ini akan menjelaskan pengertian direct booking, manfaat hingga cara mengoptimalkannya agar hotel Anda dapat bersaing di era digital

Apa itu Direct Booking Hotel?

Direct booking merupakan metode pemesanan penginapan hotel yang dilakukan pelanggan secara langsung melalui situs web hotel itu sendiri. Pemesenan hotel secara langsung tidak dilakukan melalui Online Travel Agent (OTA) sebagai pihak ketiga.

Direct booking ini umumnya sejalan dengan kekuatan branding hotel. Semakin hotel tersebut memiliki branding yang baik dan strategi promosi yang menarik maka direct booking juga akan lebih optimal.

Baca Juga  Wajib Tahu! 8 Cara Meningkatkan Loyalitas Pelanggan Hotel

Apa Manfaat Direct Booking Hotel?

Banyak hotel yang berusaha mengoptimalkan strategi direct booking hotel melihat berbagai manfaat yang akan didapatkan hotel tersebut, diantaranya adalah:

1. Lebih hemat biaya

Direct booking hotel akan mengurangi pemotongan dari biaya OTA yang cukup besar, sehingga margin keuntungan yang didapatkan juga lebih besar.

Selain itu, hotel Anda juga memiliki kendali atas strategi harga, diskon, dan promosi yang mereka lakukan di channel mereka sendiri. Hal ini akan membuat hotel Anda mampu menciptakan penawaran yang menarik tanpa harus membagi keuntungan dengan pihak ketiga.

2. Meningkatkan Loyalitas Pelanggan

Direct booking akan memberikan pengalaman yang lebih personal dari pelanggan. Hotel Anda dapat memberikan dan menawarkan paket khusus atau layanan tambahan yang mendorong pelanggan untuk kembali memesan langsung.

3. Kemudahan dalam Mengelola Data Pelanggan

Pemesanan secara langsung akan mempermudah hotel dalam mengelola data pelanggan yang masuk. Data tersebut dapat Anda olah dan dianalisis untuk mengetahui preferensi dan kebiasaan pemesanan pelanggan.

Dengan analisis tersebut, data akan bisa Anda manfaatkan untuk strategi pemasaran yang lebih efektif dan meningkatkan layanan berdasarkan kebutuhan pelanggan hotel.

4. Meningkatkan Brand Awareness Hotel

Dengan mempromosikan direct booking melalui website hotel, maka brand awareness pelanggan juga akan semakin meningkat. Tampilan website yang menarik dan berbagai layanan yang tertampil akan menambah kesan positif bagi para pelanggan. Ulasan positif dari tamu juga dapat membantu membangun reputasi hotel.

5. Menciptakan Pengalaman Pelanggan yang Lebih Baik

Direct booking memungkinkan hotel untuk memberikan pengalaman pelanggan yang lebih baik dengan layanan khusus atau fasilitas tambahan yang hanya tersedia bagi tamu yang memesan langsung. Hal ini akan meningkatkan kepuasan pelanggan hotel Anda dan upaya agar pelanggan melakukan kunjungan kembali.

Studi Kasus Peningkatan Direct Booking Hotel

Terdapat beberapa studi kasus yang dapat Anda gunakan sebagai gambaran tentang kesuksesan strategi direct booking hotel. Salah satunya terjadi di Hotel Hyatt, Amerika.

Baca Juga  Cara Membangun Brand Awareness Klinik melalui Sosial Media

Dilansir dari altexsoft.com, Hotel Hyatt menjadikan program loyalitas sebagai nilai jual utama, yang menawarkan diskon hingga 10 persen untuk pemesanan melalui situs web resmi dan aplikasi.

Dalam mendukung program loyalitas, hotel Hyatt membuat kampanye media sosial yang sangat spesifik berdasarkan behavior pelanggan. Dengan menggunakan data dari Visa Audiences, Hotel Hyatt dapat mengidentifikasi pembeli hotel yang sering bepergian di wilayah Amerika Utara dan membedakannya menjadi beberapa segmen audiens.

Kemudian, pihak hotel Hyatt menciptakan iklan media sosial yang tertarget dan menawarkan diskon eksklusif untuk pemesanan secara direct booking. Hasilnya, pembeli yang ditargetkan melalui kampanye ini menghasilkan ROI 80 persen lebih tinggi untuk hotel.

Berbagai manfaat akan didapatkan ketika hotel mampu mengoptimalkan pemesanan langsung ini.

Bagaimana Cara Meningkatkan Direct Booking Hotel?

a. Penerapan Program Loyalitas

Program loyalitas adalah program yang dibuat untuk mempertahankan pelanggan agar tetap menggunakan layanan atau jasa hotel Anda. Penerapan program loyalitas ini juga dapat meningkatkan direct booking hotel.

Contohnya, pelanggan loyalitas dapat menukarkan poin untuk mendapat potongan harga langsung saat memesan kamar dan akan mendapat hadiah tambahan saat pemesanan langsung melalui aplikasi atau situs web resmi.

b. Pengoptimalan Website Hotel

Optimalisasi Website Hotel

Website hotel akan menjadi gerbang utama pelanggan sebelum booking hotel Anda. Maka Anda perlu memastikan bahwa website terkelola dengan baik, memiliki tampilan yang menarik, dan menawarkan berbagai produk unggulan lainnya.

Kemudahan website juga menjadi satu hal yang akan meningkatkan pengalaman pelanggan hotel Anda. Oleh karena itu, sederhanakan proses pemesanan untuk mempermudah pelanggan yang akan melakukan booking. Selain itu, pastikan website Anda juga memperhatikan SEO agar lebih mudah ditemukan oleh pelanggan.

c. Pengoptimalan Promosi dengan Email marketing

Email marketing saat ini menjadi tools yang cukup efektif dalam promosi bisnis, termasuk hotel. Anda dapat memanfaatkan email untuk menjangkau pelanggan baru atau yang sudah berlangganan. Selain itu, email juga diperlukan untuk terus menjalin relasi dengan customer, memberikan penawaran khusus, mengumumkan adanya promo, dll.

Baca Juga  Ini 40 Promo Hotel Natal Tahun Baru Jogja, Solo, Semarang!

d. Promosi dan Membangun Branding di Media Sosial

Media sosial hotel

Saat ini keberadaan media sosial menjadi hal wajib bagi keberadaan suatu bisnis. Anda harus memanfaatkan media sosial sebagai ajang untuk branding dan memperkenalkan berbagai produk, layanan, dan promo-promo di hotel Anda.

e. Penggunaan Teknologi IoT dan AI untuk pelayanan tamu

Saat ini, IoT dan AI semakin memudahkan manusia dalam menyelesaikan pekerjaannya. Bahkan dalam berbisinis sekalipun. Dalam bisnis perhotelan AI dapat dimanfaatkan sebagai alat untuk membantu melayani tamu contohnya AI-Chatbot untuk menjawab setiap pertanyaan umum pelanggan.

Kemudian membantu dalam menganalisis data-data yang masuk. Tidak hanya itu, teknologi IoT dan AI juga membantu dalam pengelolaan administrasi, seperti manajemen inventaris, pengaturan jadwal staf, dan lain-lain. Penggunaan AI ini akan mengurangi kesalahan manual.

f. Bekerja Sama dengan Mitra

Kerja sama dengan mitra adalah salah satu strategi yang efektif untuk meningkatkan direct booking. Misalnya, hotel dapat menjalin kemitraan dengan perusahaan lokal untuk menyediakan paket staycation sebagai insentif atau hadiah bagi karyawan mereka.

Selain itu, hotel juga bisa berkolaborasi dengan komunitas atau organisasi dalam penyelenggaraan acara, seperti konferensi, seminar, atau event lainnya. Dalam hal ini, penginapan peserta dapat diarahkan langsung ke hotel Anda, sehingga proses pemesanan tidak melalui OTA.

Agar penyelenggaraan event berjalan lancar dan memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggan, hotel memerlukan sistem manajemen tiket yang andal.

Di sinilah Agendakota.id hadir sebagai solusi. Sebagai platform ticketing management system, Agendakota.id membantu mengelola tiket acara secara efisien, memungkinkan pengelolaan data peserta, sekaligus meningkatkan potensi pemasaran layanan hotel lainnya.

Daftarkan event Anda sekarang juga di agendakota.id  dan rasakan manfaatnya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *